Senin, 03 Januari 2022

SOAL UJIAN SEKOLAH IPS UPK PAKET A TAHUN 2021 (PART 4)

 

SOAL UPK (UJIAN PENDIDIKAN KESETARAAN) PAKET A SETARA SD TAHUN 2021

MATA PELAJARAN IPS (ILMU PENGETAHUAN SOSIAL)

 

I. Pilihlah Jawaban yang tepat dengan memilih pada pilihan a,b,c,atau d!

 

31. Yang bukan dilakukan Pemerintah untuk mengatasi kesulitan ekonomi pasca  proklamasi kemerdekaan adalah… .

a. mencari pinjaman dana dari luar negeri seperti Amerika

b. menetapkan 3 jenis mata uang de javasche Bank, mata uang Hindia Belanda dan mata uang pemerintahan Jepang.

c. menyelenggarakan konferensi ekonomi pada bulan Februari tahun 1946

d. menjalin kerjasama bidang ekonomi dengan negara maju

 

32. Pada masa pasca proklamasi kemerdekaan Indonesia ekonomi Indonesia mengalami kondisi yang… .

a. membaik

b. memburuk

c. stabil

d. susah ditebak

 

33. Salah satu tujuan bangsa Indonesia yang dicanangkan sejak awal kemerdekaan Indonesia adalah… .

a. Memberikan hak dan kewajiban yang sama

b. Memberikan tanah air dan tumpah darah kepada bangsa Indonesia

c. Mencerdaskan kehidupan bangsa

d. Mendamaikan seluruh rakyat Indonesia

 

34. Fungsi POLRI adalah pemelihara ketertiban dan keamanan masyarakat. Kutipan pernyataan tersebut terdapat dalam undang-undang nomor… .

a. 2 tahun 2000                       

b. 3 tahun 2003                       

c. 2 tahun 2002

d. 4 tahun 2004

 

35. Pernyataan:

1. Menaati peraturan dan tata tertib.

2. Menjaga keharmonisan dengan bangsa asing

3. Melestarikan budaya Indonesia

4. Menggunakan produk buatan dalam negeri

Dari pernyataan di atas, yang menjadi contoh upaya dalam mengisi kemerdekaan yakni pada nomer… .

a. 1,2,dan 3                            

b. 1, 3, dan 4                          

c. 2, 3, dan 4

d. 1, 2, dan 4

 

II, ISILAH PERTANYAAN DIBAWAH INI DENGAN SINGKAT DAN JELAS

 

36. Tuliskan 3 Contoh tujuan berdirinya ASEAN….

37. Sebutkan Jenis kerjasama yang dapat dilaksanakan sesama negara anggota ASEAN di sektor SOSIAL….

38. Dengan adanya Moderenisasi, maka memiliki dampak positif dan negatif bagi masyarakat. Sebutkan Dampak Positif adanya modernisasi bagi kehidupan masyarakat di bidang Sosial Budaya….

39. Dalam pembentukannya, Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) dibentuk berdasarkan 4 pilar. Sebutkan 4 pilar tersebut….

40. Sebutkan 3 Keputusan yang dihasilkan dari Sidang PPKI yang ketiga yang dilaksanakan pada tanggal 22 Agustus 1945….